Harga Menu Skydome Golden Tulip Batu

Berkunjung ke Kota Batu, jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati wisata kuliner di Skydome Golden Tulip. Dari sini Anda bisa merasakan sensasi keindahan kota Batu. Dengan ketinggian tempat dan sudut pandang 360 Derajat, mata kita seakan dimanjakan oleh pemandangan yang luar biasa.

Maka tak heran jika banyak wisatawan lokal dan luar kota yang betah berlama-lama di Skydome Batu. Selain viewnya yang begitu menarik, menu masakan di tempat ini sangat lezat semua, bintang 5 pokoknya!. Bahkan banyak beredar rumor yang mengatakan bahwa tempat ini menjadi salah satu destinasi kongkow para Crazy Rich dari berbagai tempat.

Harga Menu Skydome Golden Tulip Batu
Harga Menu Skydome Golden Tulip Batu

Table of Contents

Lokasi dan Jam Operasional

  • Alamat Lengkap: Komplek, Jl. Bukit Panderman Hill Jl. Cherry No.10, Temas, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65314
  • Jam Buka: Pukul 10.00 – 01.00 WIB
  • Telepon: (0341) 3302000
  • Maps: Klik di sini

Harga dan Menu Favorit

Berbagai jenis masakan dari Eropa, Asia dan Indonesia siap dihidangkan kepada para tamu yang hadir. Menu paling favorit di tempat ini adalah Steamboat. Selain itu juga ada menu Chinese Food yang menjadi pilihan bagi sebagian besar pengunjung.

Harga menu makanan di Skydome Golden Tulip berkisar mulai dari Rp 45 ribuan hingga Rp 180 ribuan. Harga yang pantas untuk menu istimewa dengan panorama terbaik di kota Batu, semakin membuat tamu betah untuk tidak meninggalkan lokasi.

Video Review

Ulasan Local Guide

Rico Sentiono

Ke sini 31 Oktober 2020, sewaktu hari libur panjang, pemandangan oke, sayang saat itu hujan dan berkabut, sajian makanan cukup cepat dari pemesanan, waiters cukup banyak bisa di minta bantu foto2, all is fine, and thank you ?✔

bidan chil

Tempat nongki / tempat intagrameble disini tempatnya…. Viral karena view yang mereka usung sangat bagus dan elegan…saran lagi kalo kesini bagusnya sore menjelang malam atau malam hari…karena lebih terlihat wow jika di foto ketika malam hari….

Kalo kesini lebih baik reservasi dulu hehe biar dapet tempat duduk….
Kalo masalah harga makanan dan minuman berkisar 35rban keatas ya…

Vincentia Atisomya

Tempat bagus, ok banget buat foto2.. Instagramable..

Makanan rasa enak tapi kurang stabil secara rasa dan porsi. Kemarin siang kita 1 meja pesan 2x menu Kepiting soka itu pesan yang pertama porsinya lumayan banyak,pesan ke 2 keluarnya jauh lebih sedikit, cuma sekitar 60persen dibanding sebelumnya.. dan secara rasa jd sedikit berbeda. Dan untuk pelayanan lumayan lambat,minta mangkuk yang rada besar (butuh yg lebih besar ukurannya dari mangkuk suki karena beli tambahan soun,kalau pakai mangkuk suki kekecilan) tapi mangkuknya gak datang2,sampai minta mendatangi pantry tp katanya gak ada.. padahal sebenarnya ada mangkok yang buat sajian lauk..Sudah bilang minta mangkuk itu tapi gak dikasi juga..jdnya makannya rada sulit dg memakai mangkuk kecil..

Harga cukup mahal tapi dibayar dg tempat yang ok.. Ketika terima bill harus dicek lagi dg hati2. Punya kami ada sempat salah input. Tapi sudah diselesaikan dg baik,uangnya sudah di refund. Thank you Skydome Management

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *