Harga Menu Ayam Bakar Pak “D” Surabaya

Ayam goreng maupun bakar merupakan menu rakyat. Artinya menu ini bisa dirasakan oleh kalangan manapun, juga tidak merujuk usia tertentu saja yang bisa menikmatinya.

Harga ayam bakar biasanya tergolong lebih ramah di kantong daripada ikan bakar. Tidak heran setiap warung, kedai, restoran besar yang menyajikan menu andalan ayam bakar, biasanya selalu ramai dikunjungi para pelanggan, baik pelanggan baru ataupun lama.

Harga Menu Ayam Bakar Pak “D”
Harga Menu Ayam Bakar Pak “D”

Ayam Bakar Pak “D” Cabang Surabaya

Cabang Ayam Bakar Pak D paling banyak ada di kota Surabaya, ada sekitar 17 cabang. Salah satunya berada di Jl. Arief Rahman Hakim, masuk ke Kecamatan Sukolilo Surabaya Timur.

Rutenya, jika dari Kampus Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya ke arah timur, setelah perempatan besar masuk jalan Arief Rahman Hakim. Warung Ayam Bakar Pak D berada di sebelah kiri jalan.

Lokasi & Jam Operasional

  • Alamat Lengkap: Jl. Arief Rahman Hakim No.2, Klampis Ngasem, Kec. Sukolilo, Kota SBY, Jawa Timur 60117
  • Jam Buka: 10.00-22.00 WIB
  • Telepon: (031) 5952803
  • Maps: klik di sini

Daftar Harga Menu

Tersedia banyak berbagai menu yang bisa Anda pilih. Untuk menu favorit Ayam 1 Ekor harganya berkisar antara Rp. 65.000 rupiah. Berikut ini daftar harganya:

Nama Harga
Gurami Besar 62.000
Ayam 1 Ekor 65.000
Paket Lezat 30.000
Paket Komplit 35.000
Paket Ber-Dua 85.000
Paket WOW 18.000
Paket Wow 18.000
Nasi Kotak Ayam Kampung 25.000
Nasi Kotak Gurami 28.000
Nasi Kotak Broiler 20.000
Chocolate 15.000
Vanilla 15.000
Strawberry 15.000
Milo 15.000
Tahu Kremes 8.000
Jamur Crispy 8.000
Es Jeruk 7.000
Es Teh 4.000
Baca juga:  Harga Menu Ayam Bakar Rejosari

Catatan: Harga bisa berubah setiap saat.

Sumber: https://www.dimanaja.com/place/12018/ayam-bakar-pak-d-sukodono

Video Review

Ulasan Local Guide

hasan ism
Minus : Pesan gurami goreng pedas khas pak D dan Bebek Crispy. Guraminya lumayan. Tapi bebek crispy sangat tidak recommended, daging bebek kurang matang penggorengannya dan tepung crispy nya juga gagal karena lembek. Mungkin bisa dicoba menu yang bakar-bakar saja.

Plus : Nasi dan teh porsi besar. Dengan harga yang standard bisa sangat kenyang makan di sini. Mantap.

Raihan Fadhillah
makanan dengan harga mahasiswa, tempat parkir yang aman, rame saat malam, cocok untuk kerja kelompok 3-5 orang, sambelnya mantap, bisa refill teh dan nasi. service yang sangat sopan dan ramah. rekomendasi buat ngumpul – ngumpul on buget.
fasilitas kamar mandi perlu ditingkatkan.

Riana Galisyst
Ayam Bakar Pak D Terletak Di Pinggir Jalan Aruf Rahman Hakim Dan Setelah Perempatan Jalan Ir. Soekarno, Surabaya Ini Merupakan Rumah Makan Dengan Menu Ikan Andalan Yaitu Pada Ayam Dan Ikan Gurami Bakar Namun Saat Ini Juga Ada Bebek Dan Ikan Patin Pada Menu. Terdapat 9 Rasa Pada Setiap Menu Diantaranya Goreng Pedas Ala Pak D, Bakar Pedas Manis, Bumbu Rujak, Bakar Manis, Goreng Original, Geprek Bakar, Greprek Pedas, Geprek Original Dan Goreng Crispy. Untuk Aneka Minuman Ada Yang Berupa Milkshake, Coffe Dan Juice. Tempat Bersih Dan Nyaman. Pelayanan Baik.

Afifah Primawanti
Tempat makan yg murmer bangettt dahhh gilaa… Tempatnya nyaman dan bersih sertaaa tidak diragukan lagi soal cita rasa masakannya yg sangat enak dan endesss beehhh mantaappp . Disini makanannya ngga hanya enak tapi soal harga juga behhh bersahabat dehh dengan kantong . Apalagi dengan kantong pelajar, wihhh ngga sampai ngerogoh uang saku banyakk kok wkwk

Anum Faticha
Tempat yang cocok buat cari paket makanan yang murah dan terjangkau buat anak kos, bisa nambah minum sesuka hati berdasarkan paket, bisa nambah nasinya juga, paling cocok kalo buat makan rame2 bersama teman2 atau keluarga, variasi menu berkisar pada sambal jadi disarankan untuk memperhatikan yang kita ajak, ada musholla tapi kecil

1 comment

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *